Buku Pak Beye dan Politiknya diluncurkan





Melanjutkan sukses buku sebelumnya yaitu "Pak Beye dan Istananya", Penerbit Buku Kompas (PBK) dan Kompasiana, Selasa (21/9/2010) siang, kembali meluncurkan buku kedua dari Tetralogi Sisi Lain SBY yang berjudul "Pak Beye dan Politiknya".

Peluncuran buku hasil nge-blog Wisnu Nugroho di Kompasiana ini akan diadakan di Function Room Toko Buku Gramedia Matraman, Jakarta Pusat. Menurut rencana, acara akan diisi dengan bedah buku bersama pakar komunikasi politik Effendi Gazali, pengamat politik Sukardi Rinakit, dan Tina Talisa selaku moderator.

Buku setebal 421 halaman tersebut berisi kumpulan tulisan Inu—sapaan akrab Wisnu Nugroh—seputar kiprah politik Presiden SBY.

Meskipun baru resmi diluncurkan siang nanti, buku bersampul warna biru itu sudah beredar di toko buku di seluruh Indonesia sejak awal September. Bahkan, pemasarannya tidak hanya di toko-toko buku Gramedia, tetapi juga di toko buku kecil dan agen-agen penjualan di lingkungan kampus.


0 komentar:

Post a Comment

 

blog-warta.blogspot.com. Copyright 2012 All Rights Reserved