Daftar Pemenang FFI 2010. Festival Film Indonesia (FFI) 2010 bertema Bagimu Negeriku spektakuler tayang live RCTI dari Central Park, Jakarta Barat, Senin, 6/12) pukul 21.00 WIB.
"Sebagai stasiun televisi kebanggaan bersama milik bangsa, RCTI tidak lepas dari industri besar dunia hiburan Indonesia termasuk dunia perfilman, hal tersebut selalu membuat kami berkeinginan untuk mendukung kejayaan FFI. Dengan pengemasan program layaknya seperti penghargaan Oscar, RCTI tidak hanya menggelar red carpet, Srnin (6/12) pukul 19.00 WIB, namun juga menyajikan keseluruhan acara FFI menjadi tontonan yang berkualitas dan menghibur pagi pemirsa setia RCTI," ungkap Production & Programming Director RCTI, Rudy Ramawy, baru-baru ini, di Jakarta.
FFI 2010 diikuti oleh 54 film cerita panjang, 67 film pendek dan 60 film dokumenter. Nominator dari 14 kategori merupakan hasil penilaian Dewan Juri FFI 2010 yang terdiri dari Viva Westi, Abdul Aziz, German G. Mitapradja, Totot Indarto, Dedi Setiadi, Alex Komang, dan Areng Widodo.
Acara malam puncak FFI 2010 akan dimeriahkan sederetan artis dan band terbaik Indonesia. Seperti Nidji, Kotak, J-Rocks, ST12, Afgan, Igo dan Citra 'Idol'. Malam Puncak FFI 2010 yang dipandu artis cantik Atiqah Hasiholan, Vincent Rompies dan Raffi Achmad ini juga menghadirkan penampilan selebriti papan atas Indonesia yang akan menyemarakkan suasana sebagai pembaca nominasi serta pemenangnya.
Pembaca nominasi pada malam puncak FFI 2010 antara lain Rano Karno, Yessy Gusman, Fanny Fabriana, Laura Basuki, Tio Pakusadewo, Titi Sjuman, Henidar Amroe, Wulan Guritno, Reza Rahardian, Oka Antara, Revalina S. Temat, Deddy Mizwar, Candil, Giring 'Nidji', Titi Kamal, Carissa Putri, Rudi Soedjarwo, Alice Norin dan El Manik.
Berikut adalah daftar lengkap peraih Piala Citra FFI 2010:
1. Film terbaik: 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta
2. Penyutradaraan: Benni Setiawan (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)
3. Pemeran Utama Wanita: Laura Basuki (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)
4. Pemeran Utama Pria: Reza Rahardian (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)
5. Pemeran Pendukung Pria: Rasyid Karim (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)
6. Pemeran Pendukung Wanita: Happy Salma (7 Hati 7 Cinta 7 Wanita)
7. Skenario Cerita Asli: Musfar Yasin (Alangkah Lucunya Negeri Ini)
Skenario Cerita Adaptasi: Benni Setiawan (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)
8. Tata Sinematografi: Roby Herby (I know What You Did On Facebook)
9. Tata Artistik: Oscart Firdaus (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)
10. Penyuntingan: Aline Jusria (Minggu Pagi di Victoria Park)
11. Tata Suara: Adiatyawan Susanto & Novi Dwi R Nugroho (Alangkah Lucunya Negeri Ini)
12. Tata Musik: Ian Antono & Thoersi Argeswara (Alangkah Lucunya Negeri ini)
13. Lifetime Achivment: Tuti Indra Malaon
14. Film Dokumenter Terbaik: Hari-hari Terakhir Bung Karno
15. Film Pendek Terbaik: Kelas 5000-an
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment