Pilihan Dislike Pada Facebook Menjebak Anda





Jika anda termasuk diantara ratusan orang di seluruh dunia yang menggunakan Facebook, mungkin anda harus waspada sebelum mengklik aplikasi baru atau link pada situs jejaring sosial.

Sophos, perusahaan keamanan komputer berbasis di Inggris, memperingatkan tentang sebuah tipuan di Facebook yang mengundang para pengguna untuk memasang fitur dislike.

Tipuan itu memperdaya para pengguna untuk memungkinkan aplikasi nakal mengakses halaman profile mereka yang kemudian memasang pesan-pesan tipuan dan menyebar sendiri dengan mengundang teman-teman di Facebook untuk mendapatkan fitur dislike itu.

Aplikasi itu juga berusaha memperdaya pengguna supaya mengisi sebuah survei online.

Menurut Sophos kotak pilihan dislike itu merupakan yang paling baru dalam serangkaian penipuan di Facebook termasuk link yang mengaku mengarahkan pada video lucu atau mengagetkan.

Facebook sudah menggunakan fitur like bagi pengguna untuk menunjukkan mereka suka pada sesuatu di halaman Facebook teman, biasanya dengan komentar, posting, atau foto.

Fitur like telah membuat banyak pengguna Facebook menginginkan pilihan dislike untuk mengimbanginya yang membuat pilihan dislike bermanfaat bagi para scammer.

0 komentar:

Post a Comment

 

blog-warta.blogspot.com. Copyright 2012 All Rights Reserved